Selasa, 15 Januari 2019

Usaha dan Teknologi





Kita sudah tidak asing lagi dengan istilah “Ojek Online”, dengan berabagai kemudahan akses dan pelayanan yang diberikan, tidak salah apabila hal ini merupakan sebuah terobosan yang sangat mengubah lifestyle masyarakat Indonesia.
Dengan mudahnya, hanya dengan perangkat smartphone, kita dapat memesan Ojek darimana saja dan kapan saja. Begitu pun dengan fitur Go-Food, salah satu fitur Go jek dimana konsumen bisa memesan makanan dari restoran atau kedai makanan favoritnya untuk diantar ke rumahnya, tanpa harus datang dan mengantri.
Namun, apakah hal ini merupakan sebuah kemudahan bagi konsumen saja?. Tentu tidak pedagang makanan tentu akan sangat terbantu dengan fitur Go-food ini. Mereka bisa mendapatkan berbagai konsumen yang lebih luas lagi ketimbang hanya mengandalkan masyarakat yang melintas di depan kedai atau toko mereka. Dan hal ini pula lah yang menjadi salah satu langkah optimal bagi pebisnis kuliner untuk mengembangkan usahanya lewat cakupan konsumen yang lebih luas.
Oleh karena itu dengan fitur Go-Food ini teramat sangat disarankan bagi setiap pemilik kedai atau restoran untuk memanfaatkan peluang ini. Sehingga usaha mereka mampu berkembang lewat teknologi pula. Maka dari itu pentingnya setiap pelaku usaha untuk melihat setiap celah peluang usaha yang ada untuk meningkatkan kesuksesannya. Apalagi di era digital ini, sudah menjadi sebuah kewajiban bagi pelaku usaha untuk selalu update dengan setiap langkah teknologi yang berkembang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar